
Persaingan antara PC dan konsol generasi selanjutnya tampaknya kian memanas, bahkan jauh sebelum para produsen konsol memperlihatkan produk akhir mereka ke pasaran. Sony memang sudah memperkenalkan Playstation 4, sementara Microsoft diperkirakan akan mengumumkan XBOX generasi terbaru pada ajang E3 2013 mendatang. Walaupun belum secara resmi membuka spesifikasi yang akan mereka usung masing-masing, tidak sedikit pihak yang secara terbuka menunjukkan rasa pesimisme terhadap performa yang akan dihasilkan, terutama jika dibandingkan dengan PC. Salah satu yang secara vokal terus menyerukan hal ini? Tidak lain dan tidak bukan adalah NVIDIA.
Setelah sempat menyatakan Playstation 4 tak ubahnya sebuah PC low-end yang tidak sebanding dengan teknologi PC terkini, NVIDIA juga kini membandingkan GPU terkuatnya – Titan dengan teknologi yang akan diusung oleh konsol generasi selanjutnya. Dalam presentasi terbaru yang ada, NVIDIA memperlihatkan sebuah diagram garis yang secara gamblang menuliskan bahwa Titan akan memiliki performa tiga kali lipat lebih kuat dibandingkan GPU yang disandang oleh Playstation 4 dan XBOX 720. Fakta bahwa konsol generasi terbaru Microsoft masuk ke dalam diagram ini juga cukup mengundang tanda tanya, mengindikasikan bahwa NVIDIA tampaknya memiliki informasi tentang spek yang akan mereka usung.
Di diagram yang sama pula, NVIDIA memperlihatkan komparasi antara teknologi yang diusung oleh konsol saat ini dan PC yang memang sempat berada di titik yang krusial. Ketika pertama kali dirilis, teknologi yang diusung oleh XBOX 360 memang tampil lebih superior dibandingkan dengan sebagian besar platform PC di kala itu. NVIDIA seolah ingin menegaskan bahwa fenomena seperti ini tidak akan terjadi lagi, tidak dengan eksistensi Titan yang dibanderol dengan kisaran USD 1.000 ini. Ini tentu saja tidak lagi menjadi berita yang mengejutkan, bahkan dari sisi harga. Dengan kisaran harga yang sama dengan sebuah Titan, gamer sendiri berkesempatan untuk membeli Playstation 4 dan XBOX 720 secara bersamaan mengingat harga jualnya yang diperkirakan hanya berkisar di angka USD 400-500.
Bagaimana dengan Anda sendiri? Pilihan mana yang lebih menggoda jika Anda memiliki budget yang cukup, membangun sebuah PC super kuat dengan Titan di dalamnya, atau membeli Playstation 4 + XBOX 720 dengan uang sisa yang bisa digunakan untuk kepentingan lain?
0 komentar:
Posting Komentar